Senin, 02 April 2018

SOFTWARE DESAIN GRAFIS DAN ANIMASI


1.        Adobe Indesign
 
Adobe Indesign merupakan perangkat lunak desain grafis yang diregenerasi dari Pagemaker yang memiliki kemampuan untuk membuat atau mengatur layout media cetak, seperti majalah, koran, annual report dan lain-lain.
Penggunaan perangkat lunak ini bersifat adaptif, yaitu para desainer yang baru belajar desain grafis dapat beradaptasi dengan mudah karena terdapat tutorial untuk menggunakannya. Terdapat pula Tools yang mudah digunakan seperti tools untuk membuat gambar menjadi blur sehingga berguna untuk efek artistik yang lain. Memiliki fasilitas untuk membuat tabel dan mampu untuk membuat file pmd, serta mudah untuk meng-convert gambar menjadi format .pdf yang dapat dicetak. Perintah undo atau ctrl + z dapat digunakan lebih dari sekali untuk memperbaiki gambar yang sudah jadi.
Namun, Adobe Indesign juga memiliki beberapa keterbatasan seperti perangkat lunak lainnya. Jika ingin mendesain sebuah layout yang cukup kompleks pada perangkat lunak ini, komputer yang digunakan memerlukan spesifikasi yang khusus. Penggunaan math type yang sulit memproses pemindahan, harus menempatkannya di luar halaman project, lalu copy dan paste di halaman project kembali. Format teks rata kanan dan rata kiri atau biasa disebut justify seringkali jarak antar teks bisa terlalu jauh  dan bisa juga terlalu dekat, sehingga membutuhkan usaha untuk menyeimbangkannya.  
 
2. Adobe Illustrator
 
Adobe Illustrator adalah perangkat lunak desain grafis berbasis vektor untuk mengolah dan mengedit desain atau gambar vektor, dimana perangkat lunak ini dikembangkan dan dipublikasikan oleh Adobe Systems. Adobe Illustrator dikembangkan pertama kali untuk komputer Apple Macintosh pada Desember 1986 dan rilis pada Januari 1987. Kini, Adobe Illustrator sudah merilis versi terbaru yaitu Illustrator CC yang merupakan generasi ke-17.
Perangkat lunak desain grafis ini memiliki beberapa keunggulan, yaitu memiliki beberapa fitur yang terintegrasi dengan fitur yang ada pada perangkat lunak Adobe lainnya dan fleksible. Gambar yang dihasilkan lebih tajam dibandingkan dengan Adobe Photoshop karena Adobe Illustrator merupakan perangkat lunak grafis vektor, sedangkan Adobe Photoshop perangkat lunak grafis piksel. Perangkat lunak dapat berjalan dengan stabil saat sedang menangani file RAW berukuran besar. Tidak ketinggalan, perangkat lunak ini juga memiliki dukungan untuk plugin dan filter yang banyak untuk mempersulit extend fitur.
Disamping itu, Adobe Illustrator juga memiliki kelemahan yaitu pengerjaan layout lebih rumit dan lumayan memakan waktu. Memiliki fitur power clip yang tidak bersahabat atau tidak user friendly. Tutorial untuk menggunakan perangkat lunak ini juga masih sedikit, sehingga sulit untuk dimengerti.

 
3. Adobe Photoshop

 
Adobe Photoshop adalah perangkat lunak pengolahan citra buatan Adobe Systems khusus untuk mengedit foto atau gambar dan pembuatan efek. Perangkat lunak ini sering sekali digunakan oleh fotografer digital dan perusahaan iklan untuk mengolah foto atau gambar, dan dianggap sebagai pemimpin pasar (market leader) tertinggi karena popularitasnya.
Adobe Photoshop memiliki banyak peralatan desain yang bisa digunakan untuk mengolah foto atau gambar. Ada banyak jenis manipulasi foto yang bisa dilakukan pada perangkat lunak ini, karena banyak tools yang tersedia di dalamnya. Mampu membuat tulisan dengan efek berbeda sesuai dengan keinginan masing-masing.
Akan tetapi, Adobe Photoshop juga memiliki beberapa kelemahan, diantaranya adalah versi yang terlihat lawas atau kuno, serta hanya dapat menciptakan gambar yang statis. Dengan fitur yang terdapat pada perangkat lunak ini, tentunya membuat perangkat lunak ini dibandrol dengan harga yang tinggi. Untuk memakai perangkat lunak ini membutuhkan komputer dengan spesifikasi yang tinggi.


4. Corel Draw
 
Corel Draw adalah sebuah perangkat lunak editing berbasis vektor, seperti Adobe Illustrator. Perangkat lunak ini dapat menciptakan desain logo atau simbol yang menarik, dapat juga membuat undangan, brosur dan jenis lainnya. Pembuatan gambar ilustrasi dapat menghasilkan gambar yang berkualitas, terutama menyangkut dengan lingkungan, garis atau sudut. Ukuran yang dihasilkan juga sangat akurat.
Kelebihan pada perangkat lunak ini adalah dapat mengkolaborasikan antara tulisan dengan gambar sangat baik, seperti Adobe Photoshop. Corel Draw memiliki banyak pengguna hingga terdapat komunitas dengan jumlah anggota yang besar membagikan tutorial menggunakannya, dengan begitu pengguna yang merasa kesulitan dapat menemukan solusinya dengan mudah. Perangkat lunak ini memiliki shortcut yang mudah dipahami oleh pengguna, bahkan untuk pengguna yang baru mencoba perangkat lunak ini. Gambar yang dihasilakn dengan vektor bisa ditekan hingga tingkat yang paling rendah, namun hasilnya tidak kalah dengan gambar yang berbasis bitmap atau raster.
Corel Draw memiliki keterbatasan fitur yang sedikit, sehingga kurang leluasa dalam berkreasi. Jika membuka file berukuran besar kurang bisa ditangani dengan cepat dan mengakibatkan perangkat lunak lambat hingga force close. Kekurangan lainnya yaitu memiliki ketidaksesuaian antara hasil cetakan printer dengan warna asli di monitor yang telah dibuat sebelumnya.

5. Google SketchUp

Google SketchUp adalah perangkat lunak desain grafis 3D yang dikembangakan oleh Google dengan mengkombinasikan seperangkat tools yang sederhana, namun dapat dikatakan handal dalam desain grafis 3D pada layar komputer. Perangkat lunak ini berhasil menjadi pendatang baru di dunia grafis 3D yang mampu menyeimbangi keunggulan berbagai perangkat lunak grafis 3D lainnya yang lebih dahulu.
Perangkat lunak ini memiliki keunggulan diantaranya, intuituf (mudah digunakan) dan dapat digunakan secara gratis tanpa biaya. Sesuatu yang diimajinasikan dapat dimodelkan di perangkat lunak ini. Memiliki akses untuk memperoleh model-model pada perangkat lunak secara online di Google 3D Warehouse dan tanpa biaya. Terdapat video tutorial, Help Center dan komunitas pengguna di seluruh dunia yang dapat membantu memberikan solusi jika ada kesulitan dalam membuat di perangkat lunak ini.
Namun, adapula kekurangan pada perangkat lunak ini yaitu hanya dapat digunakan di beberapa OS tertentu, misalnya Windows XP, Windows Vista, Windows 7, dan Mac OS X(10.5+). Google SketchUp Pro 8 masih berada dalam tahap pengembangan dan masih ada beberapa bug di dalamnya.

Source :
Setiawan, Sari Indah Anatta. 2011. Google SketchUp Perangkat Alternatif dalam Pemodelan 3D. Tangerang : SofTech.

0 komentar:

Posting Komentar